Esteh GESIT Amal usaha gesit untuk program dakwah

es teh GESIT
es teh GESIT
Bagikan berita ini

Esteh GESIT – Begitu banyak jalan untuk berdakwah, namun setiap jalan dakwah itu membutuhkan biaya operasional. Hal inlah yang melatar belakangi kami untuk pertama kalinya membuka sebuah program usaha yang insyaallah semua keuntunganya akan digunakan untuk membiayai program dakwah kami.

Esteh GESIT Amal usaha gesit untuk program dakwah

Es teh GESIT (leGi kentEl Segar dan nIkmaT) inilah program usaha perdana kami yang sudah di launching pada tanggal 11 juni 2023. Dengan modal dari infak yang sudah masuk dan ditambah sedekah  dari beberapa donatur akhirnya program usaha ini untuk pertama kalinya dirilis pada bulan ini.

launcing es teh gesit
launcing es teh gesit

Kenapa memilih usaha minuman ini? Melihatperkembangan dunia kuliner baru-baru ini telah begitu banyak muncul usaha sejenis yang lebih dulu sudah mengawalinya, maka gesit mencoba mengambil peluang ini dengan meluncurkan usaha ini,

Beberapa keutamaan dari usaha ini :

  1. Membeli untuk bersedekah
    Ya, dengan membeli produk Esteh dan varian es lainya yang kami jual di outlet pembeli akan otomatis bersedekah karena seluruh keuntunganya akan digunakan untuk membiayai program-program sedekah kami
  2. Membantu dakwah dan program sosial
    Pembeli akan memiliki andil yang besar dalam mendukung program dakwah dan sosial GESIT yang nantinya akan dibiayai melalui keuntungan penjualan
  3. Bahan halal dan berkualitas
    Dalam racikan bahan seluruh varian ES yang kami jual, kami memilih untuk menggunakan bahan-bahan yang sudah terjamin ke halallanya tentunya juga memilih yang paling berkualitas sehinga dapat memberikan citarasa yang enak dan nyegerin untuk para pembeliSupport program berbekas
  4. BERBEKAS adalah salah satu program unggulan kami dimana kami memanfaatkan barang-barang bekas dari siapapun yang ingin menyedekahkan kemudian kami kumpulkan dan dijual lagi, sehingga hasil penjualanya akan masuk ke infak rutin sebagai operasional dan biaya dakwah.
    Nah, kami bagi pembeli yang minum ditempat maka, cup/gelas bekas kemasan yang telah dipakai akan kami kumpulkan lagi untuk dijual di pengepul barang bekas, hasil penjualan untuk biaya program sedekah
  5. Bonus stiker keren (terbatas)
    Sriker-stiker keren akan pembeli dapatkan tentunya jika masih tersedia di outlet, dan insyaallah akan diagendakan pembuatanya dalam rentang waktu tertentu

Menu dan pilihan varian es teh gesit

menu es teh gesit
menu es teh gesit
varian rasa es teh gesit
varian rasa es teh gesit

Lounching hari pertama Es Teh GESIT

Alhamdulillah untuk hari pertama launching es teh gesit disambut antusias warga sekitar sehingga terjual 170cup. Kami juga melayani delivery order untuk daerah-daerah di area jangkauan kami. JAdi jangan ragu untuk membeli Es Teh GESIT ya.. nyatanya bener-bener nyegerin..

Untuk saat ini hanya tersedia 1 outlet Esteh yaitu didepan kantor GESIT di Dimoro Tangkisan, tawang sari, sukoharjo. namun tidak menutup kemungkinan untuk membuka beberapa outlet lagi dan juga meneripa program Franchise jika program ini diminati masyarakat. (TriDi)

Bagikan berita ini

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*